Friday, July 11, 2014

Cara Pengisian Try Out UKDI.net

Cara pengisian try out ukdi.net sangatlah mudah, praktis. Selain gratis, dapat dilakukan di mana saja (dengan syarat terdapat jaringan dapat menggunakanWiFi atau modem). Berikut ini langkah-langkah pengisian try out UKDI.net semoga bermanfaat :
1. Buka halaman www.Ukdi.net, kemudian klik halaman try out ukdi pada bagian atas
halaman utama http://www.ukdi.net
2. Kemudian setelah muncul halaman baru klik ikon mulai
klik ikon mulai
3. Setelah ikon mulai diklik maka, try out dimulai. Waktu (timer) try-out UKDI secara otomatis berjalan mundur. Sebelum mulai mengerjakan soal, peserta diminta untuk mengisi biodata terlebih dahulu. Setelah mengisi form biodata, silahkan tekan "berikutnya" sehingga soal dapat mulai dikerjakan.
4. Apabila waktu (timer) sudah habis, sedangkan soal belum selesai, maka tekan berikutnya sehingga hasil try out dapat dilihat
5. Selamat mencoba, Semangat

Halaman Try Out UKD sudah selesai

Alhamdulillahi robbil alamin
Terimakasih buat doa teman-teman sejawat sekalian, karena atas ridho Allah halaman try out UKDI (ujian kompetensi dokter indonesia) telah selesai. Namun demikian, masih banyak kekurangan yang harus diperbaiki.
Halaman Try Out ini menggunakan sistem computer based test yang dilengkapi dengan timer. Try out ini dilakukan secara gratis dan online sehingga memudahkan teman-teman sejawat kedokteran untuk menggunakan try out UKDI ini.
Bagi teman-teman sejawat yang berminat mencoba try out ujian kompetensi dokter indonesia ini dapat menggunakan link ini.
Dan kami sangat berterimakasih apabila teman-teman sejawat memiliki soal-soal atau latihan ujian kompetensi dokter indonesia beserta pembahasannya dan secara sukarela bersedia dipublikasikan di web ini guna melengkapi soal-soal dalam try out UKDI online ini.
Semoga halaman ini bermanfaat
assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh

Try Out

Tim UKDI.net